Minggu kemarin bawa Smoked Beef Risoles ke Sekolah anakku, ternyata ibu-ibu yang ngumpul pada senang dan nanya resepnya. Sebenarnya ini mirip dengan American Risolesnya NCC cuma untuk kulitnya aku senang pake resep dari SEDAP.
Bahan Kulit:
150 gram tepung terigu protein sedang
1 butir telur
1 kuning telur
350 ml susu cair
1 sdm margarin cair
minyak untuk menggoreng
Bahan Isi:
50 gram mayones
60 gram smoked beef/chicken, potong panjang halus
2 lembar keju slice, potong-potong
3 butir telur rebus, iris tipis
Bahan Pencelup
100 gram putih telur, kocok lepas
Bahan Pelapis
150 gram tepung panir
Cara Membuat:
1 butir telur
1 kuning telur
350 ml susu cair
1 sdm margarin cair
minyak untuk menggoreng
Bahan Isi:
50 gram mayones
60 gram smoked beef/chicken, potong panjang halus
2 lembar keju slice, potong-potong
3 butir telur rebus, iris tipis
Bahan Pencelup
100 gram putih telur, kocok lepas
Bahan Pelapis
150 gram tepung panir
Cara Membuat:
- Kulit: aduk rata tepung terigu, telur, garam, susu cair dan margarin cair.
- Buat dadar kecil di wajan datar kecil diameter 12cm, lakukan sampai adonan habis. Sisihkan.
- Ambil selembar kulit, letakkan smoked beef, keju slice, telur rebus dan oleskan mayones. Lipat segi empat.
- Celup ke putih telur. Gulingkan di tepung panir kasar.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai kekuningan.
Sumber: SEDAP